Yuk Kenali Role dalam Game LoL

Avatar of admin
Kenali Role Dalam LoL
Jangan lupa join channel telegram kami, untuk mendapatkan informasi terbaru. Klik disini => https://t.me/badaksatuofficial

BADAKSATU.COM, Kenali Role Dalam game LoL – Role atau peran sangatlah penting untuk game MOBA, salah satunya League of Legends. Berikut ini adalah role yang terdapat dalam LoL. Langsung disimak aja, yuk.

Top Laner (Tanker atau Fighter)

Top Laner adalah mereka yang akan bermain di bagian atas map. Para Top Laner bertugas untuk menjaga turret bagian atas map sembari membantu Jungler tim di dalam menjaga objektif Rift Herald. Selain itu para Top Laner akan lebih berfokus pada penghasilan gold mereka melalui minion, dan sesekali melakukan trading dengan champion musuh namun dengan tidak terlalu agresif.  Pada umumnya, champion yang sering berjaga di kawasan Top Lane adalah champion dengan tipe Tank atau Fighter seperti Darius, Garen, Malphite dan Maokai.

Mid Laner (Assasins atau Mage)

Seperti namanya, Mid Laner adalah meraka yang akan berjaga di bagian tengah map. Karena posisinya yang strategis, Mid Laner memiliki tugas untuk membantu anggota tim lainnya yang berada di Top Lane maupun Bot Lane karena itulah Mid Laner juga kadang disebut sebagai roamerMid laner juga kerap membantu Jungler di dalam menjaga dan mendapatkan objektif Dragon.

Klik & Baca Juga :  Jumlah Pemain CSGO Secara Resmi Telah Menyusul Jumlah Pemain Dota 2 Akibat Rekor Baru CSGO

Pada umumnya, champion yang sering berjaga di kawasan Mid Lane adalah champion dengan tipe Assassins atau Mage seperti Zed, Katarina, Kasadin dan Akali.

Jungler

Jungler merupakan satu-satunya role yang tidak bermain di lane dan memiliki medan pertempuran paling luas. Namun berbeda dengan para LanerJungler tidak menghabisi minion untuk memperoleh gold-nya, melainkan para monster netral di Jungle.

Sesuai dengan namanya, Jungler akan lebih banyak menghabiskan waktunya di dalam hutan sembari melihat-lihat peluang untuk membantu Laner tim yang sedang kesulitan dengan melakukan gank.

Selain itu, Jungler memiliki peranan yang penting didalam mengontrol setiap objektif yang ada di Jungle seperti Baron, Dragon, Rift Herald dan objektif lainnya.

Pada umumnya, champion yang sering berjaga di kawasan Jungle adalah champion dengan kemampuan clearing monster hutan yang cepat, mobilitas yang baik, dan memiliki crowd control seperti Rengar, Master Yi, Kha’Zix dan Kayn.

ADC (Attack Damage Carry) Atau Marksman

ADC adalah mereka yang memiliki peran untuk berjaga di kawasan Bot Lane bersama dengan seorang SupportADC berperan sebagai penghasil damage paling besar di dalam tim. Dengan kata lain, ADC memiliki peran yang cukup penting didalam kemenangan tim di saat teamfight terjadi.

Klik & Baca Juga :  Ternyata Ada Hero Kakek KFC di Game AOV?

Dengan jumlah health point yang minim, mengharuskan para pemain ADC untuk dapat menguasai teknik kiting (menyerang sambil bergerak) agar tidak mudah dikalahkan.

Support

Support adalah mereka yang menemani ADC untuk bertarung bersama di Bot Lane. Pada awal permainan, para Support akan memfokuskan dirinya untuk melindungi dan membantu ADC secara penuh untuk memastikan ADC tim dapat leluasa melakukan farming dan dapat mengalahkan champion musuh di Bot Lane.

Setelah permainan sudah mulai memasuki waktu pertengahan dan akhir, maka para Support sudah tidak boleh lagi pilih-pilih di dalam melakukan tugasnya. Support sudah harus dapat melindungi seluruh anggota timnya yang membutuhkan bantuan, namun masih mempertimbangan anggota mana yang lebih baik dijadikan prioritas.

Pada umumnya, champion yang sering berperan sebagai seorang Support adalah champion dengan kemampuan healing, memiliki penghilang debuff dan dilengkapi dengan kemampuan crowd control. Beberapa champion Support di antaranya adalah Morgana, Sona, Soraka, dan Braum.

Bagaimana? Sudah kenal dengan role dalam LoL? Semoga kalian makin jago ya mainnya~

DISCLAIMER : !!!


Dapatkan berita Indonesia terkini viral, trending, serta terpopuler hari ini dari media online Badaksatu.com melalui platform Google News.


Seluruh informasi yang tersaji di situs Badaksatu.com merupakan berita yang diambil dari data di lapangan dan berbagai sumber berita lain yang tersebar di berbagai media, baik online maupun offline. Kami telah melakukan pengemasan ulang guna menghindari adanya pelanggaran hak cipta.

Namun, jika dalam informasi yang kami tayangkan terdapat hal yang melanggar hak cipta Anda, silakan informasikan kepada kami melalui halaman hubungi kami yang sudah disediakan. Kami akan mengambil langkah cepat dan mengambil tindakan langsung dengan cara menghapus konten yang melanggar hak cipta tersebut.


Hati-hati segala informasi info lowongan kerja yang tersaji pada website kami, segala jenis penipuan atau pelanggaran bukan tanggungjawab kami sepenuhnya dan kami sarankan untuk selalu waspada serta cek-ricek kembali.