Game Android Online Multiplayer Terbaru yang Harus Dicoba

Avatar of Bang Ade
5. Booster Dalam Game Online Dota 2
Jangan lupa join channel telegram kami, untuk mendapatkan informasi terbaru. Klik disini => https://t.me/badaksatuofficial

BADAKSATU.COM Game Android Online Multiplayer Terbaru yang Harus Dicoba, Menguasai pasar sistem perangkat mobile, android menawarkan berbagai fitur yang menarik bagi para penggunanya, salah satunya adalah game. Setiap bulan hampir selalu ada game-game android online multiplayer terbaru yang tersedia.

Play store sendiri pun biasanya memberikan rekomendasi game yang dapat dimainkan dimulai dari yang terpopuler, terbaru, terseru, dan lain sebagainya. Ada berbagai macam game yang tersedia di android mulai dari aksi, arcade, petualangan, sport, dan berbagai macam lainnya yang dapat dinikmati oleh pengguna.

Nah, di sini juga ada beberapa rekomendasi game android online multiplayer terbaru yang bisa langsung diunduh melalui play store, apa saja? Berikut ini informasinya:

1. Rumble Stars Football

Game pertama yang bisa dicoba adalah Rumble Stars Football. Merupakan game yang digarap oleh Frogmind ini dirilis di perangkat android pada tahun 2019. Hal diluar nalar apapun itu bisa terjadi dalam dunia game, salah satunya yang dicontohkan oleh game Rumble Stars Football ini.

Klik & Baca Juga :  Game PUBG Kalahkan Tetuanya

Permainan ini terbilang unik sekali, dimana karakter yang bermain bola itu bukan manusia melainkan hewan. Bisa dibayangkan,  gajah bermain bola atau singa menjadi penyerang. Buatlah tim terkuat lalu bermainlah dengan teman-teman secara online.

2. POKO-Play With New Friends

Rekomendasi game android online multiplayer terbaru kedua yang bisa dicoba adalah POKO. POKO-Play ini dibuat oleh Poko Games yang dirilis secara resmi di perangkat android pada tahun 2019. Dalam satu paket aplikasi POKO, terdapat banyak sekali game di dalamnya seperti permainan ludo, ular tangga, balap mobil, dan masih banyak lagi.

Tidak hanya memberikan paket game yang komplit, POKO juga memberikan fitur ruang obrolan dengan pemain lainnya, sehingga bisa digunakan untuk mencari teman baru. Jadi, ingat pepatah menyelam sambil minum air, kalau di POKO jadinya bermain sambil mencari teman.

3. Crash of Cars

Ketiga, game yang bisa dicoba adalah Crash of Cars. Ini merupakan game buatan dari Not Doppler ini dirilis di perangkat android pada tahun 2017. Sesuai dengan namanya, game ini membuat pemainnya untuk saling menghancurkan mobil satu sama lain yang dimana setiap mobil dilengkapi dengan senjata penghancur.

Klik & Baca Juga :  Inspirasi Nama Yang Bagus Untuk PUBG

Untuk bermain game ini, para pemain memang dituntut untuk bisa menghancurkan mobil. Serunya lagi, seorang player bisa mengajak temannya untuk ikut dalam pertarungan ini. Ajak teman-teman yang dimiliki untuk bertarung bersama satu sama lain dan buktikan mobil siapa yang terkuat!

4. Mario Kart Tour

Mario kart tour merupakan game  android online multiplayer terbaru keempat yang tak kalah seru. Pertama kali game ini dirilis pada perangkat android tahun 2019, oleh Nintendo. Game ini balapan mobil yang dimana tiap pemain harus saling sikut-sikutan untuk berada di posisi teratas di garis finish.

Karakter dalam game ini pun sudah tidak asing lagi. Seperti biasanya, karakternya sudah menjadi ciri khas game-game buatan Nintendo. Seperti super mario dan berbagai karakter lain yang merupakan produksi  lain Nintendo.

5. Rise of Kingdoms: Lost Crusade

Bermimpi menjadi seorang raja dan membangun sebuah kerajaan? Maka game Rise of Kingdoms ini adalah solusinya. Tema dan misi dalam game sangat tepat sekali untuk dimainkan. Para pemain akan diberi kebebasan dalam mendirikan sebuah kerajaan, ada 11 kerajaan yang bisa dipilih mulai dari Roma, Inggris, Spanyol, Jerman, dan lain-lain.

Klik & Baca Juga :  8 Game Android Online Paling Banyak Dimainkan Saat Ini

Selain mendirikan kerajaan, juga diberi kebebasan dalam membangun pasukan terus bisa juga meluaskan daerah kekuasaan dengan menaklukan musuh melalui peperangan.  Rise of Kingdoms: Lost Crusade ini dirilis di perangkat android oleh Lilith Games pada tahun 2018

Sebenarnya masih ada banyak lagi game-game baru yang ada di android yang bisa diunduh melalui play store. Dari 5 game di atas, manakah yang menjadi favorit? Nah, itulah game android online multiplayer terbaru  yang bisa dimainkan oleh para gamers. Sekian artikel kali ini, semoga bermanfaat untuk pembaca semua.

 

DISCLAIMER : !!!


Dapatkan berita Indonesia terkini viral, trending, serta terpopuler hari ini dari media online Badaksatu.com melalui platform Google News.


Seluruh informasi yang tersaji di situs Badaksatu.com merupakan berita yang diambil dari data di lapangan dan berbagai sumber berita lain yang tersebar di berbagai media, baik online maupun offline. Kami telah melakukan pengemasan ulang guna menghindari adanya pelanggaran hak cipta.

Namun, jika dalam informasi yang kami tayangkan terdapat hal yang melanggar hak cipta Anda, silakan informasikan kepada kami melalui halaman hubungi kami yang sudah disediakan. Kami akan mengambil langkah cepat dan mengambil tindakan langsung dengan cara menghapus konten yang melanggar hak cipta tersebut.


Hati-hati segala informasi info lowongan kerja yang tersaji pada website kami, segala jenis penipuan atau pelanggaran bukan tanggungjawab kami sepenuhnya dan kami sarankan untuk selalu waspada serta cek-ricek kembali.